Kisah Inspiratif Pendiri Hotto Purto yang Sedang Naik Daun

by -1485 Views

Proses dalam menciptakan produk yang bermanfaat dan inovatif seringkali merupakan perjalanan yang penuh dedikasi dan perjuangan. Itulah yang terjadi dengan Hotto Purto, superfood multigrain dengan ubi ungu pertama di Indonesia. Di balik popularitas Hotto Purto, terdapat kisah inspiratif dari perjalanan Guntur dan Paopao dari Lastday Production yang dulunya dikenal sebagai pionir youtuber Indonesia.

Sebelum mereka memulai bisnis, Guntur dan Paopao aktif dalam membuat konten di kanal YouTube Lastday Production (LDP). Mereka sering mengunggah video komedi yang diambil dari fenomena kehidupan sehari-hari anak muda. Namun mereka juga membuat video tentang perjalanan, film pendek, serta video yang memberikan dampak positif bagi banyak orang.

Setelah menjadi YouTuber, Guntur dan Paopao memutuskan untuk mencoba sesuatu yang baru dengan menciptakan Hotto Purto. Ide ini muncul ketika mereka menyadari pentingnya nutrisi yang seimbang dalam gaya hidup sehari-hari. Dengan semangat untuk memberikan solusi praktis dan bergizi bagi masyarakat modern yang memiliki jadwal padat, Guntur dan Paopao bekerja sama untuk menciptakan Hotto Purto sebagai produk multigrain dengan ubi ungu pertama di Indonesia.

Guntur dan Paopao menjelaskan, “Hotto Purto dilahirkan dari keinginan kami untuk memberikan solusi nutrisi yang mudah diakses dan bermanfaat bagi masyarakat. Kami percaya bahwa dengan memberikan pilihan makanan yang sehat dan bergizi, kita dapat membantu masyarakat mencapai gaya hidup yang lebih sehat.”

Namun, mereka juga menghadapi banyak tantangan dalam membangun Hotto Purto. Guntur sendiri menceritakan dalam salah satu kontennya di Instagram, “Banyak pengorbanan yang harus kami lakukan untuk membangun Hotto Purto, mulai dari menjual mobil dan jam tangan untuk menutupi kerugian kita di awal perjalanan. Kami juga harus mengorbankan waktu dan tenaga ekstra, termasuk bekerja setiap hari termasuk pada akhir pekan dan hari libur untuk membuat konten dan mencari cara agar Hotto bisa berkembang.”

Dalam perjalanan ini, Guntur dan Paopao fokus untuk melakukan edukasi mengenai pola hidup sehat serta berkomitmen untuk menciptakan produk berkualitas yang bermanfaat bagi banyak orang. Hotto Purto dibuat dengan bahan-bahan premium, termasuk 15 jenis multigrain dan ubi ungu yang diimpor langsung dari Swedia. Setiap sachet Hotto mengandung 7 gram serat, 5 gram protein, 12 vitamin, dan 9 mineral seperti kalsium, magnesium, fosfor, dan zinc.

Saat ini, Hotto Purto sudah menjadi makanan populer di kalangan masyarakat Indonesia yang peduli terhadap kesehatan dan nutrisi. Banyak orang dari berbagai usia dan latar belakang, mulai dari anak-anak, dewasa, ibu hamil, ibu menyusui, karyawan, hingga lansia, sudah merasakan manfaat yang diberikan Hotto Purto dalam menjalani gaya hidup sehat mereka.

Dalam membangun Hotto Purto, prioritas utama bagi Guntur dan Paopao adalah mencari value (nilai) apa yang bisa mereka berikan kepada konsumen. Bagi mereka, profit dari penjualan bukanlah prioritas utama kedua atau ketiga, karena mereka percaya jika dapat memberikan berbagai nilai dan memecahkan masalah yang dihadapi konsumen, maka banyak orang dengan senang hati akan membeli dan mengonsumsi Hotto.

Guntur dan Paopao berharap Hotto Purto bukan hanya sekadar produk bernutrisi, tetapi juga dapat menginspirasi masyarakat untuk mengadopsi pola hidup sehat yang lebih baik. Melalui perjalanan mereka, mereka ingin membuktikan bahwa dengan komitmen dan kerja keras, kita dapat menciptakan perubahan positif dalam masyarakat.