Pomad Bagi-bagi Helm Gratis di Musi Banyuasin dalam Peringatan HUT ke-78

by -154 Views
Pomad Bagi-bagi Helm Gratis di Musi Banyuasin dalam Peringatan HUT ke-78

Redaksi
21 Juni 2024 | 04:06 Dibaca 84 kali

Berita

Anggota Pomad membagikan helm kepada pengendara (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, MUSI BANYUASIN- Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Polisi Militer Angkatan Darat (Pomad), Subdenpom Persiapan Sekayu mengadakan aksi simpatik dengan membagikan ratusan helm gratis kepada pengendara motor di Kabupaten Musi Banyuasin, Kamis (20/6/2024). 

Kegiatan ini berlangsung di depan markas Subdenpom Persiapan Sekayu, dipimpin oleh Dansubdenpom Lettu Cpm Reza Pahlevi.

Reza menjelaskan, pembagian helm ini merupakan bagian dari peringatan HUT Pomad, sekaligus operasi simpatik untuk meningkatkan kesadaran berlalu lintas di kalangan masyarakat.

“Kami membagikan helm gratis…”

Aksi simpatik ini mendapat apresiasi dari Pj Bupati Musi Banyuasin, Sandi Fahlepi. Ia menyatakan dukungannya terhadap kegiatan yang diinisiasi oleh Pomad dan berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut.

“Pemerintah daerah mendukung kegiatan ini. Saya berharap inisiatif seperti ini dapat terus dilaksanakan di tahun-tahun berikutnya,” ungkap Sandi Fahlepi.

Melalui aksi ini, diharapkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya keselamatan berkendara dapat meningkat, sehingga angka kecelakaan lalu lintas di jalan raya dapat berkurang signifikan. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Redaksi
Editor : Mahrus Sholih